ANALISIS PELAKSANAAN PENGAWASAN PRODUKSI DAN LAYOUT UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PRODUK YANG DIHASILKAN PADA PABRIK TULEN PEMATANGSIANTAR

Mulya, Prasetya and Lie, Darwin and Efendi, Efendi and Wijaya, Andy (2017) ANALISIS PELAKSANAAN PENGAWASAN PRODUKSI DAN LAYOUT UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PRODUK YANG DIHASILKAN PADA PABRIK TULEN PEMATANGSIANTAR. SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan, 5 (1). pp. 30-38. ISSN 2338-4328

[thumbnail of 82-163-1-SM.pdf] Text
82-163-1-SM.pdf - Published Version

Download (177kB)

Abstract

ANALISIS PELAKSANAAN PENGAWASAN PRODUKSI DAN LAYOUT UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PRODUK YANG DIHASILKAN PADA PABRIK TULEN PEMATANGSIANTAR
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis peningkatan kualitas produk yang dilakukan melalui pelaksanaan pengawasan produksi dan layout pada Pabrik Tulen Pematangsiantar.Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain penelitian yaitu penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, metode dokumentasi dan metode observasi. Teknik analisis yang digunakan adalah metode analisis deskriptif kualitatif dan metode deskriptif komparatif.Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Pengawasan produksi pada Pabrik Tulen Pematangsiantar masih belum optimal karena masih adanya kelalaian yang terjadi selama proses produksi berlangsung. 2. Penataan tata letak pada Pabrik Tulen Pematangsiantar masih belum optimal karena pengawas masih mengalami kesulitan dalam mengawasi proses produksi yang sedang berlangsung. 3. Kerugian akibat produk rusak yang dialami Pabrik Tulen Pematangsiantar mengakibatkan pemilik perusahaan harus menaikkan harga produk agar kualitas produk yang dihasilkan tidak berkurang.Adapun saran yang diberikan sebagai berikut: 1. Perlunya penambahan karyawan untuk mengawasi proses produksi yang sedang berlangsung atau memasang kamera CCTV untuk mengawasi proses produksi. 2. Melakukan tata letak ulang agar pengawasan dapat dilakukan dengan lebih mudah. 3. Melakukan upaya untuk meminimalisir produk yang rusak dengan cara menerapkan peraturan disiplin kerja agar kualitas produk yang dihasilkan lebih baik.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Ilmu Ekonomi > S2 Ilmu Manajemen
Depositing User: Dr Darwin Lie., SE., MM
Date Deposited: 21 Jan 2022 08:45
Last Modified: 21 Jan 2022 08:45
URI: http://repository.stiesultanagung.ac.id/id/eprint/415

Actions (login required)

View Item
View Item