Andira, Suci Ayu and Lie, Darwin and Tarigan, Parman and Inrawan, Ady (2016) PENGARUH SERVICE EXCELLENCE DAN DIFERENSIASI PRODUK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA SAMUDRA JAYA ART PHOTO BRIDAL KOMPLEK MEGALAND PEMATANGSIANTAR. Maker: Jurnal Manajemen, 2 (1). pp. 56-63. ISSN 2686-259X
![[thumbnail of 38-75-1-SM.pdf]](http://repository.stiesultanagung.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
38-75-1-SM.pdf - Published Version
Download (106kB)
Abstract
Tujuan dilakukan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui gambaran service excellence, diferensiasi produk, dan kepuasan konsumen pada Samudra Jaya Art Photo Bridal Komplek Megaland Pematangsiantar. 2) Untuk mengetahui pengaruh service excellence dan diferensiasi produk terhadap kepuasan konsumen pada Samudra Jaya Art Photo Bridal Komplek Megaland Pematangsiantar secara simultan maupun parsial.
Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) Responden memberikan jawaban sangat setuju untuk service excellence, jawaban sangat setuju untuk diferensiasi produk, dan jawaban puas untuk kepuasan konsumen. 2) Hasil analisis regresi adalah Ŷ = 5,072 + 0,208X1 + 0,643X2, berarti service excellence dan diferensiasi produk berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen . 3) Hasil nilai korelasi r = 0,783, yang artinya terdapat hubungan yang kuat dan positif antara service excellence dan diferensiasi produk terhadap kepuasan konsumen pada Samudra Jaya Art Photo Bridal Komplek Megaland Pematangsiantar. Tinggi rendahnya kepuasan konsumen dapat dijelaskan sebesar 61,3% oleh service excellence dan diferensiasi produk. 4) Hipotesis penelitian H0 ditolak, artinya service excellence dan diferensiasi produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen pada Samudra Jaya Art Photo Bridal Komplek Megaland Pematangsiantar secara simultan maupun parsial.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Ilmu Ekonomi > S2 Ilmu Manajemen |
Depositing User: | Dr Darwin Lie., SE., MM |
Date Deposited: | 25 Jan 2022 04:41 |
Last Modified: | 25 Jan 2022 04:41 |
URI: | http://repository.stiesultanagung.ac.id/id/eprint/559 |